Identitas

Nama dan Tempat

Nama perguruan tinggi adalah Politeknik Kesehatan KMC  Kuningan yang berkedudukan di Kabupaten Kuningan.

Sejarah Pendirian

Berawal dari niat tulus tiga serangkai pituin putra kuningan yang berada di perantauan yaitu Bapak Wawan Rosihan Kosim, Bapak Devie Muharna,.SE dan Bapak Oon Aunuroup ingin mempersembahkan sesuatu  yang bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Kuningan khususnya.

Niat tersebut lebih konkrit disampaikan oleh Bapak Wawan Rosihan Kosim disela- sela suasana santai di ruang kerja Direktur RSU Kuningan Medical Center. Ketika itu hadir Bapak Wawan Rosihan Kosim, Bapak Devie Muharna,.SE, Bapak Oon Aunuroup, Bapak Momon Rochmana dan Bapak dr. Toto Taufikurohman .

Menurut Bapak Wawan  Rosihan Kosim, jika pembangunan daerah ingin berhasil untuk kepentingan jangka panjang, perhatian terhadap pembangunan sumber daya manusia harus diutamakan apalagi dalam era globalisasi, sumber daya manusia itu harus disiapkan dengan baik supaya memiliki ilmu pengetahuan, memiliki kecakapan hidup yang memadai dan berdaya saing.

Untuk mewujudkan pemikiran tersebut, disepakati perlu didirikannya lembaga pendidikan tinggi yang berorientasi pada penyiapan Sumber Daya Manusia terdidik yang memiliki kecakapan hidup, sehingga mampu memasuki pasar kerja baik di dalam negeri maupun luar negeri.

Sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, lembaga pendidikan tinggi tersebut harus berada di bawah naungan sebuah yayasan. Pada hari rabu tanggal 4 Oktober 2017 dilaksanakan pertemuan bertempat di RSU  KMC Luragung yang dihadiri oleh Bapak Wawan Rosihan Kosim, Bapak Oon Aunuroup, Bapak Devie Muharna,.SE, Bapak Oni Yudo Sundoro,.SE,.MM, Bapak dr. Toto Taufikurohman Kosim, Bapak Drs. H. Momon Rochmana,.MM, Bapak Drs. H. Dadang Supardan,.Msi, Bapak H. Maman Suparman,.MM, Bapak H. Dedi Supardi, MPd, Bapak H. Muljana,.MPd dan Bapak dr. Syarif Hidayat. Setelah mendengar dan memperhatikan saran serta masukan, maka disepakati hal-hal berikut :

Mendirikan Politeknik Kesehatan KMC  Kuningan dengan program studi:

  1. Gizi Program Diploma Tiga
  1. Fisioterapi Program Diploma Tiga
  1. Manajemen Informasi Kesehatan Program Sarjana Terapan

Mendirikan   yayasan   dengan   nama   Yayasan   Wadia   Insan   Mandiri   Kuningan, dihadapan notaris Hj. Itjeu Tresnawiah,.SH dengan akta pendirian nomor 08 tanggal23 Oktober 2017 yang disahkan dengan keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia nomor AHU-0015855.AH.01.04. Tahun 2017 tanggal 24Oktober 2017

Azas

Politeknik Kesehatan KMC Kuningan berazaskan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945.

Fungsi

Fungsi Politeknik Kesehatan KMC Kuningan adalah :

  1. Mendidik mahasiswa agar   memiliki   kecakapan,   keahlian   serta keterampilan di bidang ilmu pengetahuan, teknologi dan seni, khususnya bidang kesehatan.
  2. Menciptakan sumberdaya manusia yang bertakwa, berbudi pekerti luhur, berkarakter, dan memiliki kompetensi dalam bidang IPTEKS sehingga mampu berperan serta dalam pembangunan na
  3. Mengembangkan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat secara berke
  4. Memberikan pelayanan di bidang akademik dan nonakademik guna mewujudkan ketiga fungsi di atas

Lambang

 

Politeknik Kesehatan KMC Kuningan memiliki lambang pokok yaitu:

  • Pantagon Perisai yang berbentuk segi lima
  • Dua tangan
  • Buku
  • Tunas

Lambang Politeknik Kesehatan KMC Kuningan memiliki arti sebagai berikut :

  • Pantagon Perisai yang berbentuk segi lima azas Pancasila yang merupakan nilai-nilai luhur dalam kehidupan berbangsa, bernegara dan bermasyarakat.
  • Dua tangan yang terbuka melambangkan Politeknik Kesehatan KMC Kuningan merupakan Perguruan Tinggi yang siap memberikan pelayanan pendidikan terbaik dengan tenaga pengajar yang kompeten dan ahli di bidangnya.
  • Buku  yang terbuka  melambangkan tempat diselenggarakannya pendidikan formal, tempat menggali dan mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi bidang kesehatan khususnya.
  • Tunas   melambangkan   generasi   penerus   yang   menguasai   ilmu   pengetahuan, teknologi  dan  seni  khususnya  bidang  Kesehatan yang  professional memiliki keterampilan dan siap mengabdi di dunia kerja dan lingkungan masyarakat.

Arti warna dalam lambang Politeknik Kesehatan KMC Kuningan memiliki makna sebagai berikut :

  • Warna oranye bermakna energik dan semangat
  • Warna biru bermakna kecerdasa
  • Warna hijau bermakna kedamaian dan keseimbanga
  • Warna abu-abu bermakna kemandirian dan tanggung jawa
  • Warna putih bermakna bersih dan suci.

 

Hymne dan Mars

Politeknik Kesehatan KMC Kuningan memiliki Hymne dan Mars yang ditetapkan dengan keputusan Direktur .

Jaket Almamater

  • Politeknik Kesehatan KMC Kuningan memiliki jaket almameter berwarna oranye dengan kerah berwarna biru.
  • Jaket almameter dimaksud pasal 9 ayat (1) sebagaimana terdapat dalam lampiran statuta 

Bendera

 

  • Bendera Politeknik Kesehatan KMC Kuningan berukuran 180 cm x 120 cm berwarna dasar oranye dan ditengah-tengah tertera lambang Politeknik Kesehatan KMC Kuningan dimaksud dengan tulisan berwarna
  • Bendera dimaksud pasal 10 ayat (1) sebagaimana terdapat dalam lampiran statuta

Tata Upacara dan Busana Akademik

  • Tata  Upacara  Akademik  dilaksanakan  di  lingkungan  Politeknik Kesehatan KMC Kuningan  seperti  Penerimaan Mahasiswa Baru, Wisuda, Dies Natalis, dan Lustrum.
  • Tata  Upacara  sebagaimana dimaksud ayat  (1)  diatur  tersendiri  dalam  Pedoman  Tata  Upacara  Akademik dengan Keputusan Direktur.
  • Busana Akademik yang dilaksanakan pada upacara-upacara akademik di lingkungan Politeknik Kesehatan KMC Kuningan, yaitu berbentuk Toga Jabatan dengan kelengkapannya bagi Direktur, Wakil Direktur, Guru Besar, Anggota Senat dan Toga Wisudawan dengan kelengkapannya, merupakan identitas kehidupan kampus.
  • Tata Busana sebagaimana pada ayat (3) diatur tersendiri dalam peraturan Tentang Tata Busana Akademik dengan Keputusan Direktur.

POLITEKNIK KESEHATAN KMC KUNINGAN

Campus